Minum empat cangkir kopi setiap hari dapat menurunkan resiko seorang wanita terkena diabetes tipe 2 lebih dari setengah, menurut sebuah studi baru.
Dan para peneliti mengatakan mereka telah menemukan alasan mengapa temuan baru dan penelitian lainnya telah menyatakan adanya hubungan antara kopi dan diabetes. Mereka menemukan bahwa kopi meningkatkan jumlah globulin pengikat hormon seks (SHBG) dalam darah, dan tingkat SHBG yang lebih tinggi telah dikenal untuk menurunkan resiko terkena diabetes tipe 2.
Ini mungkin sesuatu yang ada di dalam kopi selain kafein - atau sesuatu menyangkut peminum kopi yang memberikan efek perlindungan, kata James D. Lane, seorang profesor asosiasi penelitian di Duke University Medical Center, yang tidak terlibat dengan penelitian ini.
Namun demikian, "sangat mengesankan dapat menemukan hal-hal baru seperti ini," kata Lane MyHealthNewsDaily, penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengkonfirmasi hubungan ini.
Studi telah dipublikasikan dalam dalam jurnal Diabetes edisi bulan ini (Januari) .
Semakin banyak Anda minum, semakin rendah resiko diabetes Anda
Dalam studi baru, para peneliti dari University of California, Los Angeles, membandingkan sejarah medis dan kebiasaan minum kopi dari 359 wanita yang menderita diabetes dengan 359 wanita sehat dalam kurun waktu lebih dari 10 tahun. Mereka menggunakan informasi dari Women's Health Study, dijalankan oleh Institut Kesehatan Nasional.
Para peneliti menemukan,wanita yang minum empat cangkir kopi berkafein per hari memiliki tingkat SHBG yang lebih tinggi dan memiliki 56 persen kemungkinan lebih rendah untuk mengalami diabetes tipe 2 daripada wanita yang tidak minum kopi, .
Dan semakin banyak kopi yang wanita minum, semakin rendah risiko mereka terserang diabetes tipe 2, kata studi tersebut.
Selanjutnya, ketika peneliti memperhitungkan tingkat SHBG perempuan, mereka menemukan bahwa itu adalah efek kopi pada SHBG yang membuat perbedaan resiko diabetes. SHBG mengatur kadar hormon seks dalam darah.
Pekerjaan sebelumnya telah menyatakan adanya hubungan antara SHBG dan diabetes. Sebuah studi 2009 di New England Journal of Medicine, dilakukan oleh salah seorang peneliti dari studi baru, menunjukkan bahwa tingkat yang lebih tinggi dari SHBG dalam darah berhubungan dengan risiko lebih rendah menderita diabetes tipe 2.
Lalu bukti perlindungan
Adanya hubungan kausal antara SHBG, diabetes dan kopi - yang berisi banyak senyawa - masih bwlum jelas, kata Lane. Sebagai contoh, ia menunjuk sebuah studi tahun 2004 dalam jurnal Diabetes Care, yang menunjukkan bahwa kafein berbahaya bagi orang dengan diabetes tipe 2, karena menghalangi pemecahan glukosa.
Namun studi terakhir yang lain telah menunjukkan bahwa sesuatu di kopi tampaknya memiliki efek perlindungan terhadap diabetes tipe 2, katanya.
Sebuah studi 2006 dalam jurnal Archives of Internal Medicine ditemukan bahwa dari 28.812 wanita, mereka yang minum enam cangkir kopi tanpa kafein sehari memiliki risiko 22 persen lebih rendah terkena diabetes tipe 2 dibanding mereka yang tidak minum kopi. Kopi berkafein juga tampaknya memiliki efek perlindungan, meskipun tidak sekuat kopi tanpa kafein, kata para peneliti.
Dan penelitian 2009 di jurnal yang sama menunjukkan bahwa setiap cangkir kopi atau teh sehari-hari menurunkan resiko diabetes sebesar 7 persen.
Intinya: Minum empat cangkir kopi sehari bisa menurunkan resiko perempuan terkena diabetes tipe 2 hingga setengahnya.
.www.myhealthnewsdaily.com
tunggu dulu, numpang tanya yaa.. :D
ReplyDeleteIni minuman kopi berkafein tanpa gula atau dengan gula y?
Kalau dengan gula, ada disebutin nggak gula apa n takarannya berapa banyak supaya nggak berlebih?
Terus, minuman kopi kan bersifat agak addiktif>>ibu saya harus minum setidaknya satu mug setiap hari, kalau nggak bisa pusing... Bahaya nggak kalau minum sampai 4 gelas setiap hari??
Maaf y, banyak nanya.. Takut miss conception..
kalau berdasarkan yang diatas, tidak bahaya minum 4 cangkir sehari, lebih banyak malah lebih bagus, kalau soal gula mungkin tergantung selera masing2, diabetes itu kan masalah kaadar gula dalam darah, dari info diatas...kopi dapat meningkatkan hormon pengendali kadar gula darah, jadi asalkan gula tidak digunakan berlebihan ya tidak masalah. Namun perlu diingat juga, ilmu pengetahuan terus berkembang, jadi mungkin akan ada penelitian yang lebih akurat kedepannya...
ReplyDelete